Bupati Asahan Hadiri Press Release Penangkapan Pelaku Pengedar Narkotika 50 Kg

Kamis, 16 November 2023 | 13.56 WIB

Bagikan:
Bupati Asahan, H Surya BSc hadiri press release penangkapan 2 pelaku peredaran gelap narkotika jenis shabu seberat 50 Kg di Mapolres Asahan, Kamis (16/11/2023). (foto : mimbar/diskominfo asahan)

ASAHAN, (MIMBAR) - Bupati Asahan, H Surya BSc hadiri press release penangkapan 2 pelaku peredaran gelap narkotika jenis shabu seberat 50 Kg di Mapolres Asahan, Kamis (16/11/2023).


Kapolres Asahan, AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung mengatakan berkat kerja sama Polres Asahan dan Polres Tanjung Balai berhasil mengungkap peredaran gelap narkotika jenis shabu di jalan Gaharu Kelurahan Sirantau Kecamatan Datuk Bandar Kota Tanjung Balai pada Sabtu (4/11/2023).


"Pada saat dilakukan penyergapan, tersangka berhasil melarikan diri. Berdasarkan hasil penyelidikan, Sat Narkoba Polres Asahan melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan 1 orang tersangka AR di Kabupaten Sijunjung - Sumatera Barat pada Minggu (5/11/2023)", kata Kapolres.


Lebih lanjut, Kapolres mengatakan berdasarkan hasil keterangan AR, dilakukan pengembangan dan berhasil mengamankan AGE di Kabupaten Lampung Selatan - Lampung pada Kamis (9/11/2023).


Kedua pelaku menerangkan bahwa mereka disuruh TH mengambil narkotika jenis shabu di Kota Tanjung Balai sebanyak 50 Kg dari SH untuk dibawa ke Jakarta.


Selain BB 50 Kg shabu, dari kedua pelaku Polisi berhasil mengamankan 1 unit Mobil Avanza BA 1135 QR berserta STNK, 1 unit HP merk vivo, KTP dan beberapa barang lainnya.


Bupati Asahan mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kapolres Asahan dan Kapolres Tanjung Balai beserta jajarannya yang telah berhasil menggagalkan peredaran gelap narkotika sebanyak 50 Kg.


"Mari kita semua untuk mencegah peredaran gelap narkoba, karena ini merupakan tanggung jawab kita semua. Perangi narkoba karena narkoba adalah musuh kita bersama", kata Bupati.


Tampak hadir Kapolres Tanjung Balai, AKBP Ahmad Yusuf Afandi, Kajari Asahan, Dedyng Wibiyanto Atabay SH MH, Ketua PN Kisaran, Halida Rahardhini SH M.Hum, Kepala BNN Asahan, Adrea Retha Zulhelfi SPd MM dan undangan lainnya. (Edo)


KOMENTAR