Polsek Sunggal Imbau Pelajar Jadi Pelopor Keselamatan

Rabu, 22 Maret 2023 | 20.43 WIB

Bagikan:
Kanit Lantas Polsek Sunggal, Iptu Andre Nasution memberikan pengarahan kepada para pelajar dalam sebuah permainan, Selasa (21/3/2023) lalu. (foto : mimbar/ded)

MEDAN, (MIMBAR) - Pentingnya keselamatan dalam berkendara menjadi prioritas Unit Lantas Polsek Medan Sunggal.


Mulai dari kalangan pelajar dibina untuk selalu mematuhi aturan dan tertib berlalu lintas agar bisa menjadi pelopor keselamatan dalam berkendara.


"Kita mengimbau kepada seluruh siswa/i agar dapat menjadi pelopor keselamatan dalam berlalu lintas bagi teman-teman lainnya," ujar Kapolsek Sunggal, Kompol Chandra Yudha Pranata melalui Kanit Lantas, Iptu Andre Nasution, Rabu (22/3/2023).


Kata Andre, imbauan itu dilakukan Unit Lantas Polsek Medan Sunggal, Polrestabes Medan pada saat pelaksanaan Operasi (Ops) Keselamatan Toba 2023 yang telah berakhir Selasa (21/3/2023) lalu.


Untuk memberikan pemahaman tentang aturan dan tata tertib keselamatan berkendara, terutama kepada pelajar, sambung Andre, pihaknya melakukan kegiatan Police Go To School ke sejumlah sekolah di wilayah hukumnya, seperti Yayasan Perguruan Letjen Haryono pada Selasa (14/3/2023).


Unit Lantas Polsek Sunggal juga melakukan sosialisasi Ops Keselamatan Toba 2023 di Sekolah Yaspen Syafiyatul Amaliyah Medan.

 

"Kita juga mengimbau kepada para pelajar yang belum mencukupi umur tidak mengendarai kendaraan ke sekolah," katanya.


Selain itu, saat mengendarai kendaraan agar mematuhi peraturan berlalu lintas, tidak ikut dalam kelompok geng motor dan menjauhi narkoba.


"Kepada adik-adik juga kita sampaikan imbauan agar menjauhi narkoba karena dapat merusak masa depan," pungkas Andre. (04)


KOMENTAR