![]() |
Ketua DPC PBB Tapsel, M Hadi Susandra Lubis (kiri). (foto : mimbar/di) |
TAPSEL, (MIMBAR) - Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB) Prof Yusril Ihza Mahendra memberikan mandat kepada M Hadi Susandra Lubis untuk membetuk Lembaga Bantuan Hukum Partai Bulan Bintang Tapanuli Selatan (LBH PBB) Sumatera Utara.
Surat yang ditanda tangani Ketua Umum DPP PBB menginstruksikan kepada Ketua DPC PBB Tapsel, M Hadi Susandra Lubis agar segera membentuk Lembaga Advokat dan Bantuan Hukum Ummat Bulan Bintang (LABH - UBB).
Hal itu dikatakan Ketua DPC PBB Tapsel, M Hadi Susandra Lubis kepada wartawan, Sabtu (10/9/2022) dalam rangka menegakkan keadilan dan kepastian hukum terhadap masysrakat.
"LABH - UBB diamanahkan kepada kami di wilayah hukum Kabupaten Tapanuli Selatan untuk menegakkan keadilan dan kepastian hukum terhadap masyarakat, tentu lembaga advokasi dan bantuan hukum ummat yang representatif ini dipandang perlu," jelas Hadi.
Dikatakan Hadi, nantinya lembaga bantuan hukum ini akan menerima dan memberikan bantuan hukum kepada masyarakat yang membutuhkan.
"Sekali lagi ini untuk kepentingan pemenuhan keadilan dan kepastian hukum, jadi saya selaku Ketua DPC PBB Tapsel akan mengambil langkah-langkah untuk kepentingan lembaga ini. Termasuk dengan kasus pidana umum (Pidum) maupun kasus pidana khusus (Pidsus) akan segera ditindaklanjuti," kata Hadi. (di)