Bupati Asahan Terima 17 Aset dari Dirjen Cipta Kerja Kementerian PUPR

Kamis, 11 Februari 2021 | 08.54 WIB

Bagikan:

KISARAN, (MIMBAR) - Direktorat Jenderal (Dirjen) Kementerian Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) menyerahkan 17 aset milik Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumatera Utara kepada Pemerintah Kabupaten Asahan. Penyerahan dilakukan Dirjen Cipta Karya, Ir Diana Kusumastuti MT melalui Bagian BMN Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumut, Normalina Purba SE kepada Bupati Asahan, H Surya BSc di rumah Dinas Bupati Asahan, Rabu (10/2/2021). 

Aset yang serahkan berupa peningkatan prasarana dan sarana air bersih (ASH-04) di Kecamatan Kota Kisaran Barat, peningkatan prasarana dan sarana air bersih (ASH-03) di Kecamatan Kota Kisaran Barat, pengadaan dan pemasangan jaringan pipa dan Acc (ASH_02.BP.2010) di Kecamatan Kota Kisaran Barat, pembuatan sumur bor dan bangunan pendukung (ASH_01.DS.2010) di Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, optimalisasi IPA Bukit Katarina (ASH_01.BP.2010) di Kecamatan Kota Kisaran Barat, pengadaan pemasangan IPA baja lengkap 20 Lpd dan perpipaan (SPAM.IKK.11.01) di Kecamatan Sei Kepayang. 

Pembangunan sumur bor, bangunan pendukung dan jaringan pipa Desa Silo Baru (PKPAM.DS.13.03) di Kecamatan Silo Laut, pembangunan sumur bor, bangunan pendukung dan jaringan pipa Desa Pematang Sei Baru (PKPAM.DS.13.07) di Kecamatan Tanjung Balai, pembangunan Intake, IPA Kap 30 Lpd, perpompaan dan bangunan operasional (PKPAM.DS.13.02) di Kecamatan Air Joman, pembangunan JDU (mendukung IKK Multiyears) IKK Simpang Empat (PKPAM.IKK.13.05) dari Kecamatan Kota Kisaran Barat hingga Kecamatan Sei Dadap. 

Pengadaan dan pemasangan jaringan pipa Desa Punggul Air Joman (PKPAM.DS.13.06) di Kecamatan Air Joman. Optimalisasi SPAM IKK Sei Kepayang (PKPAM.MBR.P.15.06) di Kecamatan Sei Kepayang, optimalisasi SPAM (PAM.KT.16.08) di Kecamatan Sei Kepayang Induk, pengembangan jaringan SPAM IKK Kisaran Timur (PSPAM.KT.18.01) di Kecamatan Kota Kisaran Barat, optimalisasi IKK Sei Kepayang (PSPAM.KT.18.05) di Kecamatan Sei Kepayang Barat, optimalisasi SPAM Desa Pematang Sei Baru Kecamatan Tanjung Balai (PSPAM.RAT.18.01) di Kecamatan Silau Laut dan yang terakhir optimalisasi SPAM IKK Kisaran Timur, Kabupaten Asahan (PSPAM.KT.19.07) dari Kecamatan Kota Kisaran Barat hingga Kecamatan Kota Kisaran Timur. 

Normalina Purba, SE mewakili Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumatera Utara, mengucapkan terima kasih atas sambutan yang diberikan Pemkab Asahan. Tujuan kami untuk menyerahkan aset kepada Pemkab Asahan yang kami miliki. Kami berharap aset yang telah kami serahkan dapat dipelihara dengan baik dan dapat ditingkatkan fungsinya. Semoga Asahan menjadi lebih maju dan baik lagi kedepannya.

Bupati Asahan mengucapkan terima kasih kepada Dirjen Cipta Kerja Kementerian PUPR yang telah menyerahkan asetnya kepada Pemkab Asahan dan kami akan memelihara serta merawat aset tersebut. Kami akan menyerahkan aset ini kepada PDAM Tirta Silau Piasa untuk kepentingan masyarakat dalam mendapatkan air minum yang bersih. (Edo)

KOMENTAR