Bantu Perekonomian Warga, Bobby Nasution Ajak Buat Kelompok Usaha

Jumat, 02 Desember 2022 | 14.29 WIB

Bagikan:
Wali Kota Medan, Bobby Nasution memberikan bantuan kepada keluarga pra sejahtera di Terminal Bandar Deli Pelindo Belawan, Jumat (2/12/2022). (foto : mimbar/diskominfo)

MEDAN, (MIMBAR) - Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengajak warga, terutama kaum ibu dari keluarga pra sejahtera untuk membuat kelompok usaha guna mendukung kegiatan ekonomi.

“Jika ibu-ibu punya usaha, laporkan kepada kepala lingkungan, lurah dan camatnya. Nanti kami (Pemko Medan) akan memberikan bantuan modal, alat usaha serta pelatihan bagaimana caranya berjualan. Untuk mendukung ini, kami bekerjasama dengan beberapa kelompok-kelompok usaha, asosiasi usaha serta BUMN agar dapat membantu,” kata Bobby di acara Bansos Akbar Gerakan Sosial Kolaborasi Belawan Berkah (KBB) Bersama Forkopimda Kota Medan di Terminal Bandar Deli Pelindo Belawan, Jumat (2/12/2022).

Selain membantu penghasilan masyarakat, jelas Bobby Nasution, bantuan yang dilakukan juga sebagai upaya membangkitkan ekonomi. Oleh karenanya, menantu Presiden RI Joko Widodo ini mengingatkan, seberapa pun bantuan yang disalurkan harus digunakan untuk mendukung perputaran ekonomi kembali.

“Jangan gunakan bantuan itu untuk yang lain, tapi benar-benar untuk mendukung usaha yang dijalankan sehingga memberikan manfaat. Untuk itu, sekali lagi saya mengajak agar ibu-ibu membuat kelompok usaha dan Pemko Medan dapat membantunya,” imbaunya.

Dalam Bansos Akbar tersebut, suami Ketua TP PKK Kota Medan Kahiyang Ayu ini selanjutnya, menanyakan kepada ratusan warga yang didominasi kaum ibu, siapa yang sudah punya usaha dan butuh bantuan. Sejumlah ibu-ibu langsung tunjuk tangan, tapi orang nomor satu di Pemko Medan ini memilih tiga orang saja.

Setelah menanyakan usaha dan apa yang dibutuhkan, Bobby Nasution selanjutnya memberikan bantuan masing-masing sebesar Rp. 1 juta kepada Bu Reni yang membuka usaha kelontong, Bu Dewi (jualan sarapan pagi dan gorengan) serta Bu Herlina Nainggolan (usaha kelontong). Untuk Bu Dewi, selain bantuan Rp.1 juta, Bobby Nasution juga memberikan bantuan kompor guna mendukung usahanya.

Di hadapan unsur Forkopimda Kota Medan yang hadir di antaranya Dandim 0201/Medan, Kol Inf Ferry Muzawwad SIP, Kapolres Belawan, AKBP Faisal Rahmat HS SIK MH, pimpinan OPD di lingkungan Pemko Medan, Ketua KBB Ustad Tengku Zakaria Yusuf, Camat Medan Belawan, Subhan Fajri Harahap, Bobby Nasution selanjutnya mengungkapkan, selain kemiskinan dan banjir rob, persoalan lain yang ada di Medan Belawan adalah masalah narkoba. (01)
KOMENTAR