Sambut Sumpah Pemuda, 103 Tim Ikuti Futsal Competition Piala Ketua PN Kisaran

Sabtu, 28 Oktober 2023 | 12.12 WIB

Bagikan:
Bupati Asahan, H Surya BSc membuka futsal competition SMP, SMA dan Instansi memperebutkan piala Ketua PN Kisaran di GOR, Sabtu (28/10/2023). (foto : mimbar/diskominfo asahan)

ASAHAN (MIMBAR) - Bupati Asahan, H Surya BSc membuka futsal competition SMP, SMA dan Instansi memperebutkan piala Ketua PN Kisaran di GOR, Sabtu (28/10/2023).


Ketua PN Kisaran Halida Rahardhini, SH M.Hum mengatakan kegiatan ini diikuti 103 tim futsal. Tujuannya untuk mememeriahkan peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2023.


"Terima kasih kepada para peserta, baik SMP, SMA dan Instansi yang sudah hadir dan mengikuti acara ini. Saya harap turnamen ini selain untuk memeriahkan peringatan sumpah pemuda juga sebagai forum silaturahmi", kata Halida.


Bupati Asahan mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya futsal competition. Saya berharap kompetisi ini dijadikan sebagai sarana untuk mengukur kemampuan para atlet futsal, meningkatkan prestasi dan melahirkan bibit bibit atlet yang berprestasi di kancah Nasional maupun Internasional. 


Bupati menghimbau kepada pengurus futsal agar dapat mengamati secara langsung bibit bibit atlet yang unggul dan memiliki potensi dari tiap atlet. Selanjutnya dibina untuk masuk dalam susunan tim futsal yang akan mewakili Asahan dalam event event selanjutnya.


"Kepada seluruh peserta, saya minta tunjukkan sportifitas dan kemampuan dalam bertanding, karena ini akan menjadi salah satu ajang untuk mengamati bakat bakat pemain futsal", kata Bupati. (Edo)


KOMENTAR