Bupati Asahan Lepas Logistik Pilkades Serentak

Selasa, 06 September 2022 | 14.25 WIB

Bagikan:
Bupati Asahan, H Surya BSc melepas pendistribusian logistik Pilkades di Gudang Kargo Komplek Terminal Madya Kisaran. (foto : mimbar/edo)

ASAHAN, (MIMBAR) - Demi suksesnya pelaksanaan Pilkades serentak di 89 Desa yang tersebar di 23 Kecamatan  tanggal 7 September 2022, Bupati Asahan, H Surya BSc melepas pendistribusian logistik di Gudang Kargo Komplek Terminal Madya Kisaran, Selasa (6/9/2022.


Dalam sambutannya, H Surya mengucapkan terima kasih kepada panitia, Polri, TNI dan masyarakat yang ikut mensukseskan dan mengamankan Pilkades serentak sehingga semuanya berjalan aman, lancar dan kondusif.


H Surya menghimbau seluruh masyarakat yang ada di 89 Desa, pastikan anda telah terdaftar sebagai pemilih. Kalo belum terdaftar, silahkan hubungi panitia di desa masing masing. Mari datang ke TPS dan berikan hak suara anda dengan baik, terapkan protokol kesehatan dan jangan golput. 


H Surya berharap Pilkades yang dilaksanakan mampu menghasilkan pemimpin (Kades) yang mengayomi masyarakat dan memajukan pembangunan demi terwujudnya visi misi Pemkab Asahan sejahtera, religius dan berkarakter.


Diakhir sambutannya, H Surya mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga keamanan, jangan sampai terjadi gesekan atau konflik ditengah tengah masyarakat. Selamat berkontestasi semoga semangat persaudaran dan semangat kekeluargaan bisa mewujudkan Pilkades yang berintegritas, bermartabat, tertib, aman dan kondusif.


Tampak hadir Kabag Ops Polres Asahan Kompol Yayang Ricky, Kasi Intel  Kejaksaan JS Malau SH, Asisten I Buwono Prawana SIP MSi, Kadis PMD Suherman Siregar SSTP, Kadis Kominfo Syamsuddin MM dan undangan lainnya. (Edo)


KOMENTAR